BERITA INDRAMAYU, society.ruber.id – Pemkab Indramayu berhasil meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) melalui strategi yang berhasil diimplementasikan oleh Bupati Nina Agustina.
Pada tahun 2023, Pemkab Indramayu berhasil mengumpulkan pajak dalam jumlah miliaran rupiah dari beberapa obyek pajak yang berbeda.
Kontribusi Besar dari 3 Objek Pajak
Beberapa objek pajak yang berkontribusi signifikan terhadap PAD Indramayu adalah PT PLN Nusantara Power UP PLTU Indramayu. PT Pertamina S&D Region II Balongan, dan pengelola jalan tol PT Lintas Marga Sedaya.
Pajak yang diterima dari PLTU Indramayu mencapai hampir 50% dari total PAD.
Jumlah Pajak Bumi Bangunan (PBB) yang telah dibayarkan oleh PLTU mencapai Rp11.7 miliar, sebuah peningkatan signifikan dari jumlah sebelumnya, yang hanya sekitar Rp7 miliar.
Peningkatan ini, merupakan hasil dari penghitungan ulang objek pajak dan upaya kerja keras dari tim terkait.
PT Pertamina S&D Region II Balongan juga berkontribusi dengan membayar PBB hingga sekitar Rp5 miliar untuk tahun 2023. Meningkat pesat dari jumlah tahun-tahun sebelumnya yang hanya sekitar Rp1.8 miliar.
Sementara itu, PT Lintas Marga Sedaya juga turut berkontribusi dengan membayar PBB sebesar Rp3.2 miliar pada tahun 2023. Jauh lebih tinggi dari jumlah tahun sebelumnya yang hanya mencapai Rp2.1 miliar.
Kenaikan signifikan dalam jumlah pajak dari ketiga objek pajak ini, yakni hasil dari upaya keras dan pemantauan yang cermat dari Bupati Indramayu Nina Agustina. Yang telah menjabat sejak tahun 2021.
Ia dan timnya, secara teliti menghitung kembali nilai aset pada semua obyek pajak. Sehingga, berhasil menemukan potensi peningkatan yang signifikan.
Bupati Nina menyampaikan rasa terima kasih, kepada tim yang telah berkontribusi dalam meningkatkan sektor pajak ini.
“Dengan peningkatan pendapatan pajak ini, kami optimistis, akan memperkuat dukungan untuk pembangunan dalam berbagai sektor di Kabupaten Indramayu,” kata Nina.
Selain itu, Nina juga mengapresiasi kontribusi dari PT PLN Nusantara Power UP PLTU Indramayu. PT Pertamina S&D Region II, dan PT Lintas Marga Sedaya.
Di mana, ketiga perusahaan ini, telah membantu meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Indramayu.
“Peningkatan pajak ini kami harapkan dapat memberikan dampak positif bagi perkembangan Kabupaten Indramayu,” sebut Nina.